Langkah Pengoptimalan SEO Secara Off Page

seo_offpageMenyambung artikel sebelumnya yang membahas Langkah Pengoptimalan SEO Secara On Page. Selain pengoptimalan secara on page, teknik pengoptimalan SEO secara off page juga sangat berpengaruh bagi peringkat kita di hasil pencarian search engine.

Sebenarnya blog sangat friendly dengan search engine, Anda cukup mengoptimasi SEO secara on page dengan tepat maka blog Anda akan mendapat tempat yang terhormat di search engine.


Namun saat ini juga banyak bermunculan ratusan bahkan ribuan blog setiap harinya dimana di antaranya pasti ada menggunakan kata kunci yang dibidik sama seperti kata kunci yang Anda bidik untuk blog Anda.
Jadi solusi kedua untuk lebih mengoptimalkan blog Anda agar mampu berkompetisi di jajaran papan atas search engine adalah melalui teknik SEO off page.

SEO off page adalah mengoptimasi kata kunci diluar blog kita. Banyak cara untuk mengoptimasi kata kunci yang ditarget di luar blog Anda. Berikut ini adalah langkah-langkah yang menurut saya efektif :

  • Backlink. Dapatkan sebanyak-banyaknya backlink menuju blog anda terutama dari blog atau website yang memiliki pagerank cukup tinggi antara 2 – 7 itu sudah mumpuni. Anda bisa memasang backlink di berbagai blog lain, forum, iklan baris, artikel direktori, blog direktori, social bookmarking dan mailing list. Situs-situs tersebut rata-rata memiliki pagerank yang cukup tinggi yaitu antara 2 – 7. Untuk mengetahui pagerank, Anda bisa menginstal Google Toolbar di web browser Anda.
  • Anchor Text Link dan Oneway Backlink. Sama seperti backlink, namun disini Anda memiliki link yang menuju blog Anda tanpa Anda melink balik ke blog atau web yang melink ke blog Anda. Dan yang penting dalam link yang menuju blog Anda harus link yang berisi kata kunci yang Anda bidik. Contoh untuk Anchor Text Link adalah sebagai berikut :  BLOG BISNIS DAN MOTIVASI
  • Anchor Text Link dan Two way Backlink. Pada dasarnya sama dengan diatas, namun disini Anda juga melink balik pada blog yang melink ke blog Anda. Istilahnya adalah Link Exchange ( Tukar Link ). Satu hal lagi, blog yang memberikan Anchor text harus relevan dengan blog Anda seperti membahas topic yang saya atau konten yang sejenis.
  • Beri komentar dengan nama kata kunci Anda. Pada saat Anda member komentar di blog lain usahakan Anda mengisi nama dengan nama kata kunci yang Anda bidik. Namun berikan komentar yang memang yang berkualitas dan nyambung dengan artikel yang Anda komentari atau kalau tidak Anda akan dianggap SPAM. Usahakan jangan pernah melakukan SPAM. Berikan komentar terutama diblog yang relevan dengan topic blog Anda serta memiliki pagerank tinggi. Selain komentar, Anda bisa mencantumkan baclink di buku tamu.

Nah…berikut langkah-langkah optimasi SEO secara off page yang bisa Anda optimalkan. Selain bisa mendongkrak posisi blog Anda di search engine, hal ini juga akan memberikan trafik tambahan untuk blog Anda.
Pada awal blog berdiri mungkin akan lama prosesnya untuk memperoleh posisi yang tinggi di search engine.

Namun jika Anda rajin posting serta rajin melakukan langkah-langkah SEO baik on page atau off page maka posisi Anda akan semakin meningkat dan tentunya pagerank Anda akan semakin meningkat juga.

Untuk pagerank, pada awal blog berdiri memang masih rendah namun lama-kelamaan pagerank akan meningkat seiring berjalannya blog dan seringnya diupdate kontennya. Semakin banyak kata kunci yang dihasilkan,maka posisi Anda akan semakin tinggi di search engine untuk berbagai kata kunci.

Silahkan Anda menambahkan teknik off page lainnya yang mungkin tidak saya sebutkan di sini. Mari kita bagikan ilmunya sama-sama.

Selamat Mencoba.

37 pemikiran pada “Langkah Pengoptimalan SEO Secara Off Page”

  1. Selain anchor text dan blog ber-PR tinggi, Mas Handoko, Pastikan juga blog yang mau kita tinggali link itu dofollow blog, dan ramai pengunjungnya. Nanti bisa dapet manfaat PR dan backlink untuk SEO, juga traffict dari blog ybs.
    :nyembah:

    Balas
  2. wow, ketemu tehnik SEO lagi disini…memang pembahasan SEO tidak ada habis-habisnya ya mas :).
    Tapi penjelasan tentang off-page oke mas, lengkaf..

    -salam sukses-

    Balas
  3. makin lengkap deh pemahaman seputar SEO.

    Tapi untuk lebih paham memang harus di praktekkan dan mengalami kendala-kendala konstruktif, supaya kita benar-benar mengerti letak-letak teknis. dengan kata lain, kita bisa berkomunikasi dengan system…

    Mantap mas Artikelnya.
    Semoga tetap bisa memberikan pencerahan
    Salam Sukses!

    Balas
  4. Halo Mas.. Lagi BW nih. Wah, kalau gitu, kunjungan saya ini termasuk dalam rangka SEO off page dong :hihi:
    Tapi saya belum pernah beri komentar dengan nama menggunakan kata kunci blog saya. Kok kurang akrab rasanya. Pengennya sih bisa seperti format komentar di blog Mas Habibie Reza, nama plus kata kunci. Tapi, sudah goggling2, belum ada yg buat Blogger. Jadi sedih :hiks:.
    Tapi tetap semangat. Thks atas tipsnya Mas.

    Balas
  5. Halo Mas,

    Teknik SEO off page memang mantap. Bila digabungkan dengan SEO onpage akan lebih dahsyat lagi. Saya juga punya tips-tips SEO agar jadi nomor satu di Google. Silakan klik di http://hermanyudiono.wordpress.com/2009/05/03/tips-menjadi-nomor-satu-di-google/

    Btw, boleh tukaran link? Kalau boleh, saya sudah pasang blog Anda di blog saya dengan nama Handoko Tantra. Silakan cek di http://hermanyudiono.wordpress.com/tukaran-link/

    Ditunggu link baliknya dengan nama Kang Yudiono.

    Wassalam.

    Balas
  6. Saya sangat terkesan dengan artikel yang satu
    ini. singkat, padat dan jelas. mau jg donk,
    trik dan cara menaikkan Alexa dan PageRank
    di website saya, susah sekali rasanya untuk
    mendapatkan trik yang tepat. jika perlu,
    bisa tolong di cek di : http://www.bungkusan.com ?
    benar-benar butuh masukannya.
    Ditunggu emailnya yach, makaciii

    Balas
  7. Setelah menghabiskan beberapa saat membaca
    artikel ini, membuat kami jadi pengen segera
    mencobanya. kami bingung, padahal dulu PageRank
    Website kami 4, tiba-tiba drop jadi 1, trus
    alexanya tetap ga mau bergerak, di sekitar
    140.000an, bisa memberi kami masukan ga? kami
    tunggu email dari anda yah. Thanks,nice post 🙂

    Admin iklan-laris.com

    Balas
  8. langkah-lankahnya banyak ya gan… bingung dah.. kalo komentarnya pake keyword malah dikira ntar spam. kebanyakan pake nama semuanya ni.hehehe makasaih banyak atas infonya. oiya ada tool gak buat check kualitas keyword dalam tulisan sekaligus linknya dikasih kata yang mana gitu

    Balas

Tinggalkan komentar